Jumat, 04 Desember 2009

Dekorasi Semua Area Ruangan atau Pelaminannya saja?

Diposting oleh Melly di 12.26
Dekorasi pernikahan untuk acara spesial ini kadang-kadang membingungkan. Tentu saja pasangan pengantin ingin menciptakan kesan mewah untuk ditunjukkan kepada para tamu undangan. Semakin indah dekorasi dalam ruangan tersebut, maka para tamu dapat mengingatnya -minimal tidak berbicara jelek dibelakang kita-. Tapi sebagaimana kita ketahui bahwa untuk membuat dekorasi pernikahan, kita harus sesuaikan dengan budget dari pernikahan itu sendiri. Jangan sampai karena dekorasi ini, bagian untuk konsumsi dikurangi. Ini akan menimbulkan sebuah permasalahan lain pada saat acara berlangsung.Untuk meminimalisasi budget keuangan dekorasi, maka akan lebih bijak apabila di diskusikan apakah memungkinkan apabila seluruh ruangan di tutup dengan kain dekor? Ini bisa anda lakukan apabila budget anda untuk hal ini memungkinkan. Namun apabila tidak mungkin, ada beberapa area yang harus anda perhatikan terlebih dahulu agar hasil dekorasi memuaskan walaupun tidak semua kita ubah atau tambahkan.Beberpa hal tersebut adalah: Pelaminan, Gazebo, Tiang kecil, Pondokan, Prasmanan, Dessert bar.Pelaminan tentu adalah area wajib yang harus dimaksimalkan dalam pekerjaan ini karena di daerah inilah para tamu akan datang dan memberikan selamat kepada anda. Pastikan bahwa area ini
google_protectAndRun("ads_core.google_render_ad", google_handleError, google_render_ad);
adalah yang paling menonjol dari daerah yang lain. Area pelaminan akan lebih manis apabila anda menggunakan bungan segar daripada bunga artificial.Gazebo dan tiang kecil untuk di tengah-tengah ruangan agar ruangan terlihat manis dan penuh. Dua ornamen ini juga sangat berguna untuk membantu prosesi pernikahan anda. Seperti misalnya di Gazebo anda melakukan Wedding Kiss. Ini akan memberikan nuansa baru daripada mempelai yang melakukannya seperti biasa pada saat setelah pemotongan kue pengantin. Dan juga ornamen ini akan membantu anda untuk menunjukkan jalan menuju pelaminan.Pondokan, Prasmanan, dan Dessert bar. Kanapa hal ini penting untuk diperhatikan? Betul... karena para tamu akan lebih memperhatikan ini daripada memperhatikan anda. :) Mereka datang karena ingin menyantap hidangan yang telah anda siapkan. Coba anda bayangkan apabila daerah ini tidak diatur dan di dekor dengan baik? Apakah akan terlihat bagus?Dekorasi juga akan lebih baik apabila semua dibuat berdasarkan tema tertentu. Minimal adalah tema dari warna. Anda harus memilih warna dominan yang ingin anda tampilkan pada saat hari besar anda. Konsultasikan dengan orang dekorasi untuk warna-warna tersebut agar mereka memberikan masukkan dari apa yang anda inginkan untuk menghasilkan hasil yang memuaskan. Ini juga akan memberikan kesan positif bagi kedua-belah pihak yang bersangkutan

0 komentar on "Dekorasi Semua Area Ruangan atau Pelaminannya saja?"

 

Melly Marlina Blog !!!!!!!! Copyright © 2009 Paper Girl is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal